Minggu, 13 Februari 2011

Kegiatan yang bermanfaat

Al-hamdulillah, saya sudah berada di smester4 dengan mengambil jurusan pidana. Artinya saya akan menjalani proses perkuliahaan tinggal 2 tahun lagi. Selama liburan, saya cuma ngisi liburan saya dengan menyelesaikan pekerjaan saya di organisasi di DPD pertuni sulsel. Pekerjaan saya yang saya lakukan di organisasi bukan semata-mata mengharapkan popularitas, tapi saya merasa bahwa saya telah menyatu dengan organisasi yang telah berhasil membimbing saya menjadi sosok yang produktif dikalangan masyarakat. Dan sebagai positif infeknya saya mampu untuk bergaul diluaran sana meskipun tidak optimal seperti teman-teman tunanetra yang lain, karena saya sadar bahwa saya adalah sosok yang akan terus berproses dan akan terus berproses, tapi biarlah. Selama liburan, saya juga sering menghabiskan waktu dengan menulis, browsing untuk reverensi, dan melakukan apdet status di facebook dan mengecek isi facebook saya karena saya merasa bahwa facebook adalah media yang sangat memberikan kontribusi besar dalam peningkatan interaksi sosial dalam masyarakat meskipun kita tahu bahwa facebook juga dapat kita ibaratkan dengan pisau bermata 2 dapat membawa dampak yang baik dan dampak yang buruk. Tapi, kita kembali sebagai pengguna apakah dapat kita bawa diri kita kedalam hal-hal yang positif atau tidak. Saya tidak akan membahas facebook, karena sesuai dengan tulisan saya yaitu kegiatan hari ini, saya akan menulis apa yang menjadi kegiatan saya sebagai bagian dari autobiografi saya kelak insya allah kalau saya ttelah menjadi sosok yang succses full kelak, amien. Semoga tulisan ini akan menjadi motifator bagi diri saya, karena tulisan ini lahir dari dalam diri saya dan untuk diri saya yang akan menjalankanya dengan sebuah komitmen yang harus dipegang sebagai prinsip hidup.

Tidak ada komentar: